Ramlan Butarbutar alias pincang merupakan otak perampokan dan pembunuhan, tewas di Rawalumbu karena mencoba melawan petugas kepolisian. Di luar ke-4 orang yang telah tertangkap, seorang lagi yang bernama Ius Pane, masih dalam pengejaran pihak kepolisian. Kecuali Ucok yang masih dicari tahu sejauh mana keterlibatannya, ke-4 pelaku merupakan residivis yang telah berulang kali masuk-keluar penjara.
Terhadap buron Ius Pane, kepolisian telah menyerukan agar yang bersangkutan segera menyerahkan diri.
Tindakan cepat kepolisian dalam menuntaskan kasus perampokan yang disertai pembunuhan di Pulomas ini patut diapreasiasi. [CT]
featured img:okezone.com