Pesawat Hercules C-130 Jatuh di Wamena

pesawat-hercules-tni-au-jatuh-di-wamena

infoBaswara.com, PapuaPesawat Hercules C-130 dengan nomor registrasi A 1334, dipiloti kapten pilot Mayor Marlon A Kawer, dikabarkan jatuh di sekitar kawasan Bandara Wamena, Papua, Minggu (18/12/16), pukul 07.30 WIT.

Pesawat naas milik TNI AU ini berangkat dari Timika pukul 05.35 WIT menuju ke Wamena. Diperkirakan pesawat tiba di Bandara Wamena pukul 06.13 WIT. Tetapi, pada pukul 06.09 WIT, pesawat lost contacts. Dan, pada pukul 07.30, tim SAR menemukan puing pesawat di distrik Waimu, Kampung Minimo.

pesawat hercules jatuh di wamena
ilustrasi via bintang.com

Pesawat naas milik TNI AU ini membawa 12 crew. Semuanya berasal dari Lanud Abdul Rachman Saleh, Malang, Jawa Timur. Pesawat Hercules ini disamping sedang dalam latihan navigasi dan elektronik, juga mengangkut sembako dan semen total muatan seberat 12 Ton.

Daftar Nama 13 Crew Pesawat Hercules yang Jatuh di Wamena, Papua

Sampai dengan diturunkannya berita ini, ke-12 crew dilaporkan tewas. Penyebab jatuhnya pesawat Hercules ini belum diketahui hingg saat ini. [CT]

 

dari berbagai sumber

featured img: wartakota.tribunnews.com

 

 

https://www.satulangkah.com

Digital Marketing, SEO Practitioner, Content Creator, Ghostwriter, Political Marketing Strategy, Crypto Trader | Driven by Heart |"Jejak bagus masa lalu. mencipta kejutan-kejutan manis sepanjang hidup" (Calvyn Toar - Mei 2023).

    Leave a Reply

    *